Selasa, 03 Oktober 2017

Bebek Anip, Bebek Juara

Ketemu sama bebek goreng juara yang maknyuuuus pake banget ini awalnya gak sengaja.

Ketika pergi ramai-ramai ke Bogor sama beberapa temen Nayla berserta ibunya naik kereta api. Laper habis keluar masuk FO, perut laper dong ya.

Tiba-tiba kita lihat di sebrang FO jalan Mandalawangi Bogor, menuju Hotel The Mirah, ada Plang dengan tulisan Warung Bebek Anip. Berhubung sudah laper berat, kita kesana.

Untungnya ada ayam goreng dan bakso juga, banyak pilihan. Gw sama Nayla pilih bebek dong.

Dan ternyata bebek ini enaaaaaaak banget, dagingnya kenyal, lembut, dan gurih karena lemaknya,  pokoknya juicy banget deh, kulitnya juga krispi.
Nay si Duck Addick
Murah gak pake mahal
Ibu Evi pemilik warung Bebek Anip
Ayam "Warung Bebek Anip"
Bebek "Warung Bebek Anip"
Sejak itu setiap kali ke Bogor pasti disempatkan makan disini. Pop juga ikut ketagihan.

Menurut Ibu Evi si pemilik warung, bebek ini diungkep dengan panci presto. Nama Anip diambil dari nama sepupunya, yang ternyata bawa hokie ya (buat yang di Bogor, bisa pesen lewat gojek juga ternyata).

Sementara bumbu bebek dan ayam gorengnya merupakan resep keluarga yang dibuat oleh ibunya. Sambelnya juga juara lo, pedes dan enak.

Gara-gara makan disini juga, kita dapat info dari ibu evi, kalau orang luar bisa menumpang sholat di musholanya hotel The Mirah. Lumayan bisa numpang ke toilet dan sholat ditempat yang bersih. Aaaaah jadi pingin ke Bogor ya Nay...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar